FIRE DRILL SWISSBELLINN SARIPETOJO 06-07 september 2021
Acara dimulai jam 13.15 dengan menonton video evakuasi peserta +/- 30 orang dari pegawai hotel. Acara dibuka sambutanoleh Kabid Pencegahan dan Penyelamatan Kebakaran bahwa kebakaran harus menjadi tanggung jawab bersama tidak hanya terbatas damkar karna adanya keterbatasan personil dan peralatan. pelatihan fire drill diperlukan supaya aparatur hotel maupun DPK selalu siap siaga dalam penanggulangan kebakaran. Selanjutnya Materi Manajemen Keselamatan Kebakaran Gedung disampaikan oleh Bp. Jaka Santosa selaku Kasie Inspeksi Proteksi. Materi berisi tentang kejadian awal kebakaran sebaiknya ditangani dari penghuni gedung MKKG diperlukan agar pembagian tugas itubada dan berjalan efektif (menjelaskan prosedur ketika terjadi kebakaran) MKKG jg bertujuan agar kerugian akibat kebakaran tidak semakin besar
Manajemen Sistem Proteksi Kebakaran harus menjadi komitmen bersama bukan hanya tanggung jawab 1 pihak seperti engineering saja, kegiatan inspeksi dan ujicoba berkala diperlukan agar alat proteksi kebakaran selalu siap pakai.
Diharapkan dengan adanya kegiatan seperti ini bahaya kebakaran semakin kecil dan dapat diatasi oleh pengelola gedung karna sudah dibekali pengetahuan pencegahan kebakaran.
Kegiatan Fire Drill bertujuan agar penghuni gedung dalam hal ini pegawai Hotel Swiss Bellinn Saripetojo selalu siap siaga dalam menghadapi dan menanggulangi bahaya kebakaran. Kegiatan Fire Drill ini melibatkan kurang lebih 50 pegawai Hotel Swiss BellInn Saripetojo.
Kegiatan dimulai pukul 10.00 WIB dengan skenario simulasi sebagai berikut:
1. Terjadi Kebakaran di Lantai 8 dengan 1 orang korban
2. Kebakaran tidak dapat ditanggulangi oleh tim pemadam gedung
3. General Manager memberikan instruksi untuk mengevakuasi penghuni gedung
4. Lantai 6 melakukan evakuasi dokumen berharga
5. Lantai 5 melakukan evakuasi penghuni
6. Penghuni melakukan proses evakuasi melalui tangga darurat dan berkumpul di meeting point (titik kumpul) yang berada di parkiran
7. Dinas Pemadam Kebakaran melakukan upaya pemadaman kebakaran
8. Penghuni gedung melakukan pengecekan anggota divisinya masing-masing
Selama kegiatan, mayoritas pegawai Hotel Swiss BellInn melakukan tugas dengan baik seperti captain floor melakukan pengecekan penghuni dan menandai ruang yang sudah dipastikan kosong dan memberi perintah evakuasi pada penghuni lantainya, regu P3K langsung melakukan koordinasi dengan Puskesmas terdekat untuk pertolongan bagi korban, sedangkan sebagian besar karyawan wanita sudah tidak mengenakan high heels sehingga proses evakuasi berjalan lancar.